Foto. Gasek Multimedia
Malang, Ponpesgasek.id — Pondok Pesantren Sabilurrosyad Gasek menerima kedatangan rombongan Pemerintah Kabupaten Demak, Rabu (30/08/2023).
Kegiatan yang bertajuk “Silaturahmi dan Fasilitasi Pencapaian Halaqoh serta Forum Keagamaan dalam Peningkatan Wawasan Kebangsaan” ini digelar di Aula Pondok.
Bupati Demak hadir bersama puluhan rombongan yang berasal dari berbagai instansi yakni peserta jajaran Sekretariat Daerah, Kepala Kemenag Kanwil Demak, Pengurus Takmir Masjid Agung Demak, MUI Kabupaten Demak,Pengurus PCNU Kabupaten Demak, para kepala dinas, para camat, para pengasuh pondok, dan tokoh masyarakat Kabupaten Demak.
Abah KH Marzuqi Mustamar menyampaikan rasa bahagianya menyambut kedatangan para rombongan
“Saya sangat bahagia bisa bersilaturahmi dengan panjengengan semua, jazakumullah ahsanal jaza,” ucap Abah.
Selanjutnya, Abah mengajak para hadirin untuk mengaji kitab muqtathofat
“Kitab ini saya buat dengan mengumpulkan dalil-dalil amaliyah NU yang bersumber dari Al-Qur’an dan hadist shohih,” kata abah mengawali.
Mengingat banyak sekali pihak-pihak menuduh bahwa amaliyah Nahdlatul Ulama dianggap sesat dan bid’ah. Selain itu untuk menguatkan warga NU agar semakin mantap dan yakin dalam menjalaninya.
Acara selanjutnya ditutup dengan doa bersama dan ramah tamah di kediaman Abah Marzuqi.
Manusia yang suka dengan hal-hal sederhana.